Muscablub Pertamakalinya Dalam Sejarah KB FKPPI, Menetapkan Hadi Sutrisno Sebagai “Nahkoda” PC X-07 Cianjur

  • Bagikan

http://catatannews.id ][ Sukabumi ][  Keluarga Besar Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan putra putri TNI-POLRI (KB FKPPI) Pengurus Cabang X-07 Kabupaten Cianjur melaksanakan pemilihan ketua Pengganti Antar Waktu Dengan mekanisme musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) yang pertamakali dalam sejarah KB FKPPI si Jawa Barat Bahkan di tingkat nasional, dengan Tema menuju Perubahan KB FKPPI X-07 Cianjur yang lebih baikbaik, transparan,tanggungjawab dan inovatif, bertempat di aula Kodim 0608-Cianjur jalan Siliwangi nomor 47,kelurahan sawahgede, kecamatan Cianjur, kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu 07/07/2024.

Seperti yang kita ketahui bahwa di keluarga Besar FKPPI ada aturan yang tertera pada Ad-art, apabila ketua berhalangan tetap (mengundurkan diri, meninggal dunia) maka roda organisasi harus tetap berjalan, oleh karenaya harus segera di laksanakan pemilihan ketua antar waktu (PAW) yang salah satunya dengan mekanisme muscablub.

Untuk PC X-07 Cianjur sendiri ketua tepilih masa bhakti 2023-2028 Farouk Ginting berhalangan tetap (meninggal dunia).

Hadir dalam acara muscalub tersebut dari unsur pembina diantaranya Dandim 0608 Cianjur di wakili oleh komandan unit intel Letda koharudin,kapolres Cianjur diwakili kasat bimas AKP Diki,ketua Pepabri Cabang Cianjur diwakili sekretaris kapten (purn) Icang, Dewan Penasihat Abah Ruskawan yang juga seorang tokoh budayawan Cianjur, perwakilan Kesbangpol Irfan P, Ketua KNPI Cianjur Riksa, perwakilan karang taruna Cianjur, perwakilan Pemuda Pancasila (PP) MPC Cianjur, ketua pemuda pancamarga (PPM), dan sebanyak 128 Anggota KB FKPPI Dari 14 Rayon yang hadir dalam, ketua PC KB FKPPI Kabupaten sukabumi beserta jajaran, perwakilan PC KB FKPPI kotamadya sukabumi.

Agenda utama muscalub KB FKPPI X-07 Cianjur ini adalah pemilihan ketua Cabang, ada dua Bakal Calon Ketua yang sudah mendaftarkan diri dengan mengambil Formulir pendaftaran,dan sudah mengembalikan kepada panitia yaitu Dian Karyati dan Hadi Sutrisno.SE.MM, namun sebelum pemilihan suara dilaksanakan saat proses pemaparan tata tertib,verifikasi data sedang berlangsung, di warnai dengan aksi walkout dari salah seorang pendukung bakal calon Dian karyati di ikuti oleh beberapa pendukung lainnya dan bakal calon itu sendiri.

Pimpinan sidang Dr. Susatyo tetap menjalankan proses dengan aturan yang berlaku, maka dinyatakan Hadi Sutrisno.SE.MM sebagai Calon tunggal, atas persetujuan peserta yaitu delapan (8) Ketua Rayon dari sebelas (11) yang mempunyai hak suara yang tiga (3) Rayon diantaranya Walkout, satu (1) dewan pembina, satu (1) orang dewan Penasihat, satu (1) orang unsur pengurus Cabang, satu (1) orang dari unsur Pengurus daerah. maka diputuskan Hadi Sutrisno.SE.MM dengan pernyataan setuju secara lisan dari seluruh peserta rapat terhadap suatu usul tanpa melalui pemungutan suara (Aklamasi).

Panitia pelaksana Pamungkas Jati Maruto dalam sambutannya ia mengucapakan terimakasih kepada seluruh peserta yang hadir, dalam suatu organisasi pasti ada perbedaan pendapat, dinamika pasti ada, namun ia menegaskan bahwa dinamika perbedaan pendapat ini jangan sampai menimbulkan permasalahan berkepanjangan diantara para pendukung.

Saya berharap kedepannya kita bisa bekerjasama, sama-sama bekerja demi menuju Perubahan KB FKPPI X-07 Cianjur yang lebih baik, transparan,tanggungjawab dan inovatif, sesuai tema muscalub saat ini, tegas Pamungkas yang akrab disapa kang pupung,” ungkapnya.

Sementara itu Ketua PD X KB FKPPI Jawa Barat DR. Dadang Rahmat hidayat dalam sambutannya mengatakan kenapa harus di adakan muscalub saat Ketua terpilih berhalangan tetep, agar supaya ada keterbukaan dan sesuai Ad-Art, ia juga menambahkan perbedaan pendapat dalam suatu organisasi adalah hal yang biasa, tapi jangan di jadikan kebiasaan karena kalau di jadikan kebiasaan akan merusak nama baik organisasi itu sendiri, tetep semangat, tetap kompak dalam membesarkan KB FKPPI Cianjur,pesan ketua PD untuk seluruh peserta yang hadir,” katanya.

Acara diakhiri dengan pelantikan Hadi Sutrisno sebagai ketua terpilih Pengganti antar waktu (PAW) PC X-07 Kabupaten Cianjur masa bhakti 2023 – 2028 oleh Ketua PD X Jawa barat DR. Dadang Rahmat Hidayat,

Hadi mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta atas kepercayaannya kepada dirinya sebagai Ketua KB FKPPI PC X-07 Kabupaten Cianjur, ia juga berterimakasih kepada seluruh yang terlibat dari awal sampai akhir sehingga Muscalub ini berlangsung dengan sukses, Hadi juga mengajak kepada seluruh anggota KB FKPPI PC X-07 Kabupaten Cianjur “Mari kita bekerjasama untuk majukan organisasi yang kita cintai dan kita banggakan ini sesuai tema muscalub hari ini Yaitu menuju perubahan PC KB FKPP X-07 Cianjur yang lebih baik, transparan, tanggung Jawab,inovatif”, pungkasnya.

(Rizwan)

banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *